Tabloid Putra Pos, Lampung Timur – Pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Timur.Hj Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi SE mendaftar sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Lamtim ke kantor KPU Lampung Timur, Rabu (28/08/2024).
Pasangan Hj.Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi SEndiusung partai PKB, Golkar, PDI Perjuangan, Gerindra, Nasdem, PKS, Demokrat, PAN dan PPP tersebut tiba di KPU Lampung timur sekitar pukul 13.00 Wib diiringi simpatisan.
Setelah sampai di KPU pasang tersebut disambut langsung oleh Ketua KPU Lampung Timur Wasiat Jarwo Asmoro beserta komisioner KPU lainnya, lalu masuk ke ruang pendaftaran yang disediakan oleh KPU Lampung timur.
Usai menerima berkas pendaftaran, Ketua KPU Lampung Timur Wasiat Jarwo Asmoro mengatakan, hari ke dua pendaftaran ini kita telah menerima berkas pendaftaran pasangan bakal calon yaitu Hj. Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi SE untuk menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung timur pada pemilukada serentak 2024.
Setelah kita terima berkas pendaftarannya maka langsung kita lakukan verivikasi berkas. Lalu setelah dilakukan verifikasi berkas pendaftaran maka kami nyatakan lengkap,” ungkapnya.(Suhaimi)