Kapolres Kediri Bersama Dandim 0809/Kediri Dampingi Tim Penilai dari Ster Mabesad Tinjau Kampung Pancasila di Desa Canggu

- Jurnalis

Kamis, 6 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | KEDIRI– Desa Canggu, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri menjadi sorotan saat Tim Ster Mabesad melakukan penilaian Kampung Pancasila di wilayah tersebut, Kamis (6/11/2025).

Warga dan para tokoh menyambut kehadiran tim yang datang menilai langsung penerapan nilai-nilai Pancasila di desa yang dikenal toleran dan berbudaya ini.

Seperti diketahui, Desa Canggu menjadi wakil Jawa Timur dalam ajang Piala KASAD Award tingkat nasional, yang menilai sejauh mana nilai gotong royong, toleransi, dan kebersamaan dijalankan dalam kehidupan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut hadir jajaran Forkopimda Kabupaten Kediri, termasuk Kapolres Kediri AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si., Dandim 0809/Kediri Letkol Inf Ragil Jaka Utama, S.Hub.Int., M.H. bersama unsur Forkopimcam Badas.

Rombongan meninjau sejumlah lokasi seperti Situs Candi Surowono, Bumdes Perikanan Desa Canggu, dan Green House Bioflog. Mereka melihat langsung praktik ketahanan pangan dan perikanan yang dikelola masyarakat, termasuk kegiatan tabur benih ikan serta pengembangan tanaman hidroponik yang menjadi unggulan desa.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Kediri mengatakan, semangat Kediri Berbudaya menjadi landasan penting dalam menanamkan nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat.

“Dengan semangat Kediri Berbudaya, kami ingin nilai-nilai Pancasila benar-benar hidup di tengah masyarakat. Bukan hanya semboyan, tapi pedoman nyata dalam menjaga toleransi dan kebersamaan,” tutur beliau.

Menurut Kapolres Kediri, kekayaan budaya, potensi alam, dan semangat gotong royong yang dimiliki Desa Canggu mencerminkan penerapan Pancasila yang membumi.

“Semoga dengan berbagai keunggulan yang dimiliki, Desa Canggu dapat meraih hasil terbaik,” harap Kapolres Kediri.

Berita Terkait

Dalam Momentum Hari HKN, Ny. Erni Handayani Dorong Upaya Penurunan Stunting dan Peningkatan Kesehatan Ibu-Anak
Polres Nganjuk Dukung Swasembada Pangan Lewat Panen Raya Jagung Serentak di Rejoso
Kapolda Jatim Terima Penghargaan Penggerak Pangan, Sukses Ubah Ribuan Hektar Lahan Tidur Menjadi Produkti
Pimpin Sertijab dan Pengantar Purna Tugas, Kadivhumas Polri Tekankan untuk Selalu Berbuat yang Terbaik
Polres Kediri Kota Sosialisasikan Fitur Baru Pembuatan SKCK Online Pada Masyarakat
Tunjukkan Kepedulian, Wabup T. Zainal Abidin Utus Ajudan Jenguk Tgk. Murhaban di RSUD dr. Zubir Mahmud
Dari Kepala Dusun Menjadi Kepala Desa , Sayuti Unggul Suara Terbanyak  di  Pilkades Desa Cot Asan, Sayuti : Kemenangan ini Merupakan Amanah Masyarakat Kepada Saya
Polres Kediri Kota Gencarkan Program “Satkamling SIAP” untuk Perkuat Keamanan Lingkungan Pasca Unjuk Rasa
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 16:14 WIB

Dalam Momentum Hari HKN, Ny. Erni Handayani Dorong Upaya Penurunan Stunting dan Peningkatan Kesehatan Ibu-Anak

Kamis, 6 November 2025 - 15:46 WIB

Kapolres Kediri Bersama Dandim 0809/Kediri Dampingi Tim Penilai dari Ster Mabesad Tinjau Kampung Pancasila di Desa Canggu

Kamis, 6 November 2025 - 15:44 WIB

Kapolda Jatim Terima Penghargaan Penggerak Pangan, Sukses Ubah Ribuan Hektar Lahan Tidur Menjadi Produkti

Kamis, 6 November 2025 - 15:42 WIB

Pimpin Sertijab dan Pengantar Purna Tugas, Kadivhumas Polri Tekankan untuk Selalu Berbuat yang Terbaik

Kamis, 6 November 2025 - 15:40 WIB

Polres Kediri Kota Sosialisasikan Fitur Baru Pembuatan SKCK Online Pada Masyarakat

Kamis, 6 November 2025 - 14:59 WIB

Tunjukkan Kepedulian, Wabup T. Zainal Abidin Utus Ajudan Jenguk Tgk. Murhaban di RSUD dr. Zubir Mahmud

Kamis, 6 November 2025 - 14:28 WIB

Dari Kepala Dusun Menjadi Kepala Desa , Sayuti Unggul Suara Terbanyak  di  Pilkades Desa Cot Asan, Sayuti : Kemenangan ini Merupakan Amanah Masyarakat Kepada Saya

Kamis, 6 November 2025 - 10:57 WIB

Polres Kediri Kota Gencarkan Program “Satkamling SIAP” untuk Perkuat Keamanan Lingkungan Pasca Unjuk Rasa

Berita Terbaru