Luar Biasa ! Kesigapan Kabag Ops Polres Kediri Kota Dalam Membantu Korban Laka Lantas Tunggal

- Jurnalis

Sabtu, 16 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Mukhlason terlibat langsung dalam penanganan kecelakaan tunggal yang terjadi di ruas jalan protokol, tepatnya Jalan Kilisuci, Kelurahan Singonegaran, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri Jawa Timur, pada Sabtu 16 November 2024 dini hari. Atas insiden ini mengakibatkan 3 korban remaja berusia belasan tahun mengalami luka – luka.

Lebih jauh, mantan Kapolsek Mojoroto ini bersama jajaran Satlantas Polres Kediri Kota melakukan berbagai langkah Kepolisian sesuai SOP dalam menangani insiden Laka Lantas tunggal tersebut ; diantaranya melakukan olah TKP, meminta keterangan saksi, dan mengevakuasi 3 korban ke Rumah Sakit’ Bhayangkara Kediri untuk mendapatkan pertolongan medis.

Terkait kronologinya, menurut keterangan warga sekitar di tempat kejadian ( TKP ), mulanya korban mengendarai motor ( R2) dengan berboncengan 3 melaju dari arah selatan ke utara, dan sesampainya di TKP, korban yang berboncengan 3 ini menabrak pohon yang berada di pinggir jalan ( sisi barat ).” Itu tadi melaju dari arah selatan ke utara,” ujar salah seorang warga di TKP kepada Wartawan di lokasi kejadian ( TKP ).

Kronologi Kabag Ops Bertemu dengan Jajaran Satlantas di TKP Laka Lantas

Bermula ketika Kompol Mukhlason melakukan patroli Cipta Kondisi, dan saat dirinya melintasi Jalan Kilisuci tiba – tiba melihat Kasatlantas Polres Kediri Kota AKP Afandy Dwi Takdir bersama anggotanya melakukan langkah – langkah Kepolisian dalam menangani korban kecelakaan. Dengan sigap dan cepat perwira menengah satu melati ini pun langsung turun bergabung dengan jajaran Satlantas Polres Kediri Kota tersebut.

Pantauan Wartawan, setelah Koban berhasil dievakuasi ke Rumah Sakit’ Bhayangkara, kemudian perwira Polri yang pernah menjabat sebagai Kasatlantas Polres Probolinggo Kota ini mencoba mendatangi keluarganya ( orang tua korban – Red ) ke rumahnya satu persatu.

Dalam usahanya mendatangi tempat tinggal 3 korban yang masih berusia belasan tahun ini Kabag Ops harus bertanya pada orang – orang yang berdomisili di lingkungan korban. Hal itu karena korban tak membawa identitas sama sekali dan tak membawa HP.

” Korban tak membawa dan identitas sama sekali, tapi salah satu dari 3 korban ini tadi saat kita tanya ( sewaktu di Rumah Sakit – Red ), salah satu dari mereka hanya memberikan alamat rumahnya, dan ciri – ciri tempat tinggalnya, itupun juga gak begitu jelas, karna korban menyampaikan keterangan terkait alamat rumahnya dengan suara yang kurang jelas karna masih menahan sakit, ” terang Kabag Ops kepada Wartawan.

Dan upaya Kompol Mukhlason tidaklah sia – sia, akhirnya pencarian tempat tinggal korban membuahkan hasil. Alkhasil, dia berhasil menemukan tempat tinggal 3 korban laka Lantas tunggal tersebut. Yakni Kelurahan Ngadisimo, Kecamatan Kota, Kota Kediri Jawa Timur, Gang Pondok ( di sekitar kawasan Pondok AlHuda – Red ).
Kompol Mukhlason menyebut, identitas 3 korban, yakni Riski, Bagus, dan Zaki. Ketiga korban masih berusia belasan tahun dan masih berstatus pelajar.

Saat ditemui Kompol Mukhlason, orang tua korban tak henti – hentinya menyampaikan terima kasih kepadanya. ” Matur Suwon Pak ! ( Trima kasih Pak ! ),” kata salah satu orang tua korban kepada Kompol Mukhlason sambil menyalami.

Menyikapi insiden laka Lantas tunggal tersebut, Kabag Ops mengimbau agar masyarakat meningkatkan kewaspadaanya saat berkendara di jalan raya dengan hati hati, paling tidak sudah berusaha untuk menjaga ketertiban dan mengutamakan keselamatan untuk diri sendiri dan juga orang lain.

” Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu berhati-hati saat berkendara di jalan raya, utamakan keselamatan dari pada kecepatan,” imbaunya.

Insiden laka Lantas tunggal ini sekali lagi menegaskan pentingnya kesadaran akan keamanan dalam berkendara. Respons cepat dari pihak kepolisian, seperti yang ditunjukkan oleh Kabag Ops Polres Kediri Kota, merupakan contoh nyata dari pelayanan publik yang tanggap terhadap keadaan darurat di jalan raya.

 

Pewarta : Slamet Aldiawan/ Aldi 

Berita Terkait

Hadiri Reses Anggota DPRD Way Kanan, Kapolsek Sosialisasi Kamtibmas kepada Warga di Banjit
Minggu Dini Hari, Polres Kediri Kota Gelar Patroli Cipta Kondisi Skala Besar
Polisi Kota Blitar Berhasil Ungkap Judi Online dan Amankan 8 Orang Pelaku
Dukung Program Makan Siang Bergizi, Polres Blitar Kota Bagikan Makan Gratis di Sekolah
Menang TelaK : Tim Kuasa Hukum Ratu Zakiyah – Najib Hamas Ucapkan Terima Kasih
Kapolres Kediri Kota Pimpin Upacara Kenaikarn Pangkat Pengabdian
Cegah Demam Berdarah, Babinsa Dampingi Fogging di Desa Kaliwungu
Diguyur Hujan, Polisi Sektor Sidareja Tetap Mengatur Arus Lalu Lintas
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 8 Desember 2024 - 19:49 WIB

Hadiri Reses Anggota DPRD Way Kanan, Kapolsek Sosialisasi Kamtibmas kepada Warga di Banjit

Minggu, 8 Desember 2024 - 04:32 WIB

Minggu Dini Hari, Polres Kediri Kota Gelar Patroli Cipta Kondisi Skala Besar

Jumat, 6 Desember 2024 - 21:27 WIB

Polisi Kota Blitar Berhasil Ungkap Judi Online dan Amankan 8 Orang Pelaku

Jumat, 6 Desember 2024 - 19:32 WIB

Dukung Program Makan Siang Bergizi, Polres Blitar Kota Bagikan Makan Gratis di Sekolah

Kamis, 5 Desember 2024 - 14:55 WIB

Menang TelaK : Tim Kuasa Hukum Ratu Zakiyah – Najib Hamas Ucapkan Terima Kasih

Senin, 2 Desember 2024 - 19:34 WIB

Kapolres Kediri Kota Pimpin Upacara Kenaikarn Pangkat Pengabdian

Senin, 2 Desember 2024 - 15:47 WIB

Cegah Demam Berdarah, Babinsa Dampingi Fogging di Desa Kaliwungu

Senin, 2 Desember 2024 - 14:59 WIB

Diguyur Hujan, Polisi Sektor Sidareja Tetap Mengatur Arus Lalu Lintas

Berita Terbaru