Polres Pidie Jaya Hadir di SMAN 2 Meureudu: Tekankan Disiplin dan Sosialisasi Call Center 110

- Jurnalis

Senin, 21 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PIDIE JAYA – Dalam rangka mempererat sinergi antara kepolisian dan dunia pendidikan, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Pidie Jaya hadir sebagai pembina upacara di SMA Negeri 2 Meureudu, Senin (21/7/2025).

Upacara bendera yang dimulai pukul 08.00 WIB ini diikuti khidmat oleh para siswa, dewan guru, dan staf sekolah. Kehadiran jajaran Sat Binmas disambut positif oleh Kepala SMAN 2 Meureudu, M. Diah, M.Pd., yang mengapresiasi materi pembinaan kepada peserta didik.

KBO Sat Binmas, Ipda Hasanuddin, S.Pd., bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, ia menekankan pentingnya kedisiplinan sebagai pondasi karakter pelajar. Ia juga mengajak siswa bersungguh-sungguh belajar, mematuhi aturan, dan menjauhi pelanggaran hukum.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan semangat nasionalisme serta membina siswa menjadi generasi patuh hukum dan bertanggung jawab,” ujar Hasanuddin.

Usai upacara, personel Sat Binmas menyampaikan penyuluhan tentang bahaya narkoba, perundungan (bullying), pelanggaran lalu lintas, dan penggunaan media sosial secara bijak. Mereka juga mengingatkan pentingnya peran guru dan orang tua dalam mengawasi aktivitas remaja di sekolah maupun di rumah.

Dalam kesempatan tersebut, Sat Binmas turut mensosialisasikan Call Center 110 sebagai layanan resmi Polres Pidie Jaya untuk laporan cepat masyarakat terkait tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas, Iptu Fadlullah, S.H., menegaskan kehadiran polisi di sekolah bukan sekadar memberi pembinaan, tetapi juga membangun kedekatan dengan pelajar sebagai calon pemimpin masa depan.

Pihak sekolah mengapresiasi kegiatan ini dan berharap kerja sama terus berlanjut demi terciptanya lingkungan sekolah yang aman, tertib, dan berkarakter.

Dengan adanya kegiatan ini, para siswa diharapkan semakin sadar akan pentingnya disiplin, kepatuhan terhadap hukum, dan peran aktif mereka dalam menjaga keamanan di lingkungan sekitar.

Berita Terkait

SAT SAMAPTA Polres Metro Jakarta Utara Amankan Pelaku Perampokan Berkat Laporan Cepat 110
Polsek Tamalate bersama BPBD kota makassar, lakukan Pencarian Warga Tenggelam Saat Memancing.
Tanam Serentak, 1.268 Ton Jagung Dilepas Polri untuk Bulog
Cegah Premanisme, Sat Samapta Polres Takalar Turun Langsung ke Pasar Pattallassang
Isi Hati dan Tugas Sejalan, Polres Takalar Gelar Binrohtal Bikin Adem Jiwa
Polsek Tamalate laksanakan Pengamanan Aksi unjuk Rasa, Wujudkan Keamanan Bersama Tanpa Kekerasan.
Propam Polres Jeneponto Lakukan Penyelidikan Terkait Pemberitaan yang beredar tentang adanya Anggota Diduga mendapat jatah Penjualan Solar Subsidi
Bhabinkamtibmas Polsek Tamalate bersama Tiga Pilar kelurahan Bontoduri, Sosialisasi Penataan PKL dan Parkir Liar di sepanjang jalan Daeng Tata.
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 19:38 WIB

SAT SAMAPTA Polres Metro Jakarta Utara Amankan Pelaku Perampokan Berkat Laporan Cepat 110

Kamis, 9 Oktober 2025 - 14:12 WIB

Polsek Tamalate bersama BPBD kota makassar, lakukan Pencarian Warga Tenggelam Saat Memancing.

Kamis, 9 Oktober 2025 - 12:15 WIB

Tanam Serentak, 1.268 Ton Jagung Dilepas Polri untuk Bulog

Kamis, 9 Oktober 2025 - 12:01 WIB

Cegah Premanisme, Sat Samapta Polres Takalar Turun Langsung ke Pasar Pattallassang

Kamis, 9 Oktober 2025 - 11:35 WIB

Isi Hati dan Tugas Sejalan, Polres Takalar Gelar Binrohtal Bikin Adem Jiwa

Kamis, 9 Oktober 2025 - 10:35 WIB

Polsek Tamalate laksanakan Pengamanan Aksi unjuk Rasa, Wujudkan Keamanan Bersama Tanpa Kekerasan.

Kamis, 9 Oktober 2025 - 10:02 WIB

Propam Polres Jeneponto Lakukan Penyelidikan Terkait Pemberitaan yang beredar tentang adanya Anggota Diduga mendapat jatah Penjualan Solar Subsidi

Kamis, 9 Oktober 2025 - 09:03 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Tamalate bersama Tiga Pilar kelurahan Bontoduri, Sosialisasi Penataan PKL dan Parkir Liar di sepanjang jalan Daeng Tata.

Berita Terbaru