Polsek Mojoroto Laksanakan Pengamanan UKT PSNU Pagar Nusa

- Jurnalis

Minggu, 28 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid Putra Pos | Kediri Kota – PSNU Pagar Nusa Ranting Ngampel melaksanakan kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat ( UKT ), pada Sabtu ( 27/07/2024 ) malam, di halaman Masjid Al Muttaqin, Kelurahan Ngampel, Kecamata Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur. Sehubungan dengan kegiatan itu, Kapolsek bersama para perwira dan personel Polsek Mojoroto memberikan pengamanan selama kegiatan UKT tersebut berlangsung.

Dalam pelaksanaannya, Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason di sela – sela melakukan pengamanan kegiatan UKT, dirinya juga menyampaikan imbauan kepada anggota PSNU Pagar Nusa yang hadir untuk ikut pro aktif menjaga keamanan dan ketertiban, dan ketika dalam perjalanan pulang ke rumah masing – masing untuk tidak memakai baju atribut perguruan pencak silat, tidak melakukan arak – arakan konvoi, mematuhi peraturan ketertiban lalulintas, dan tidak menghadirkan penggembira atau peserta di luar kegiatan baik dari wilayah Mojoroto maupun dari wilayah lain.

Di sela – sela kegiatan pengamanan UKT PSNU Pagar Nusa di halaman Masjid Al Muttaqin, Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason memberikan imbauan kamtibmas

Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason mengatakan, PAM dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi guna cegah munculnya gangguan kamtibmas dalam pelaksanaan kegiatan Ujian kenaikan tingkat (UKT) PSNU Pagar Nusa dengan melaksanakan pengamanan sesuai S.O.P.

“Saya menghimbau adek – adek agar semuanya bisa menjaga ketertiban. Pesan saya kepada adek – adek yang hadir di sini dan semuanya, tolong disampaikan ya..!, jangan terpancing isu di media sosial yang belum tentu kebenarannya. Selalu koordinasi dengan pengurus Pagar Nusa, karena adek – adek memiliki pengurus yang dituakan di organisasi ini”, kata Kapolsek Mojoroto kepada para pesilat PSNU Pagar Nusa di lokasi kegiatan UKT.

Kapolsek berpesan kepada para pesilat pagar nusa, agar ketrampilan pencak silat yang dikuasainya tidak digunakan untuk hal-hal yang tidak baik.

“ Dengan bertambahnya tingkat harapan saya agar tidak menjadikan kalian menjadi sombong dan merasa paling lebih,” pesan kapolsek.

Selama kegiatan UKT di halaman Masjid Al Muttaqin tersebut, tidak ada gangguan kamtibmas, semuanya berjalan aman, lancar, dan kondusif.

 

Pewarta : Slamet Aldiawan/ Aldi

Berita Terkait

Quick Respon Kasatlantas Polres Kediri Kota Datangi dan Olah TKP Laka Tunggal
Respon Cepat Aduan Masyarakat, Kabag Ops Polres Kediri Kota Tindaklanjuti Pertandingan Beladiri Boxing BBFC Tanpa Ijin
Dini Hari, Kabag Ops Polres Kediri Kota Lakukan Pengecekan Patroli Polsek Jajaran 
Cegah Balap Liar, Satlantas Polres Kediri Kota Masifkan Razia dan Patroli Malam
Bareskrim Gerebek Lokasi Percetakan Uang Palsu
Polres Blitar Kota Dalam Waktu Sebulan Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, 5 Tersangka Dan Barang Bukti Berhasil Diamankan
Mbak Ela dan Bang Azwar Senam Sehat di Raman Utara
Minggu Dini Hari, Kabag Ops Polres Kediri Kota Datangi Warung Penjual Miras di Jalan Pahlawan Kusuma Bangsa
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 11:45 WIB

Quick Respon Kasatlantas Polres Kediri Kota Datangi dan Olah TKP Laka Tunggal

Sabtu, 14 September 2024 - 22:22 WIB

Respon Cepat Aduan Masyarakat, Kabag Ops Polres Kediri Kota Tindaklanjuti Pertandingan Beladiri Boxing BBFC Tanpa Ijin

Sabtu, 14 September 2024 - 17:38 WIB

Dini Hari, Kabag Ops Polres Kediri Kota Lakukan Pengecekan Patroli Polsek Jajaran 

Sabtu, 14 September 2024 - 15:54 WIB

Cegah Balap Liar, Satlantas Polres Kediri Kota Masifkan Razia dan Patroli Malam

Jumat, 13 September 2024 - 13:44 WIB

Bareskrim Gerebek Lokasi Percetakan Uang Palsu

Jumat, 13 September 2024 - 10:05 WIB

Polres Blitar Kota Dalam Waktu Sebulan Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, 5 Tersangka Dan Barang Bukti Berhasil Diamankan

Kamis, 12 September 2024 - 22:56 WIB

Mbak Ela dan Bang Azwar Senam Sehat di Raman Utara

Kamis, 12 September 2024 - 22:11 WIB

Minggu Dini Hari, Kabag Ops Polres Kediri Kota Datangi Warung Penjual Miras di Jalan Pahlawan Kusuma Bangsa

Berita Terbaru

Uncategorized

PPS Se Kecamatan Cikeusal Bantah Tuduhan Pungli oleh PPK

Sabtu, 14 Sep 2024 - 21:57 WIB