Syukuran Sederhana HUT ke -59 Gagak Hitam Yang Berbeda Dari Biasanya

- Jurnalis

Minggu, 5 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tabloid putra pos.JAKARTA, tniad.mil.id –  Dalam mengungkapkan wujud syukur, peringatan Hari Ulang Tahun ke -59, Yonarhanud 10/Gagak Hitam menggelar acara syukuran secara sederhana yaitu dengan pembacaan Yasin dan doa bersama dilanjutkan dengan tradisi pencucian Tunggul Batalyon, Jum’at (3/12/21). 

Dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (4/2/2021), kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk mensyukuri segala nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT yang merupakan nilai luhur serta sejarah satuan yang harus dilestarikan serta dihormati keberadaannya, dengan harapan setiap prajurit Gagak Hitam tidak akan lupa akan kewajiban, tugas pokok, dan asal keberadaannya sebagai prajurit rakyat, dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat. 

Komandan Batalyon  Arhanud 10/Gagak Hitam Letkol Arh Syarief SB juga mengungkapkan, acara syukuran kali ini dalam suasana khidmat, penuh kesederhanaan dan kebersamaan, tradisi ini sebagai salah satu bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan juga sebagai salah satu renungan serta evaluasi diri terhadap tugas  yang telah  dilakukan. 

“Sengaja peringatan HUT Batalyon kami laksanakan dengan sederhana dengan doa bersama di masa pandemi Covid -19 ini. Kedepan semoga kami dapat lebih berbuat yang terbaik serta semakin banyak menuai prestasi dari segala bidang dengan mengedepankan profesionalisme dalam bertugas, ” ungkap Syarief. 

Syarief juga mengungkapkan rasa bangga kepada seluruh prajurit Gagak Hitam yang telah mengabdikan dirinya dalam setiap torehan prestasi yang diperoleh.

“Dan semoga melalui kegiatan syukuran ini dapat menambah rasa kecintaan prajurit Gagak Hitam terhadap satuan, TNI AD dan NKRI, ” pungkasnya.

 (Dispenad)

Berita Terkait

KUNJUNGAN UNITED TRACTORS INDONESIA KE BPS SIDARLING RW 012 DUREN SAWIT
Tingkatan Kualitas Pelayanan, Kapolres Kediri Beri Pengarahan Bhabinkamtibmas dan Polisi RW
Operasi Keselamatan Semeru 2025, Polres Kediri Kota Tindak Pelanggar dan Bagikan Helm Secara Gratis 
Pertemuan Linsek Tingkat Kecamatan Gandrungmangu dan Puskesmas, Meningkatkan Kualitas dan Aksesibilitas Pelayanan
Karang Taruna Kelurahan Kasunyatan Pastikan Tak Ada Pungli Dilakukan Pada Warung Jalan Baru Tonjong Banten Lama
Saksi Ahli Prof. Aswanto : Tidak Ada Pelanggaran TSM Di Pilkada Kabupaten Serang.
Kabag Ops Polres Kediri Kota Pimpin Pengamanan UKT IKS PI Kera Sakti Ranting Pesantren
Razia Cipta Kondisi, Polres Kediri Kota Amankan Puluhan Botol Miras dan Bukti Terkait Pelanggaran Lalulintas
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 18:13 WIB

KUNJUNGAN UNITED TRACTORS INDONESIA KE BPS SIDARLING RW 012 DUREN SAWIT

Kamis, 13 Februari 2025 - 12:53 WIB

Tingkatan Kualitas Pelayanan, Kapolres Kediri Beri Pengarahan Bhabinkamtibmas dan Polisi RW

Rabu, 12 Februari 2025 - 17:21 WIB

Operasi Keselamatan Semeru 2025, Polres Kediri Kota Tindak Pelanggar dan Bagikan Helm Secara Gratis 

Rabu, 12 Februari 2025 - 14:27 WIB

Pertemuan Linsek Tingkat Kecamatan Gandrungmangu dan Puskesmas, Meningkatkan Kualitas dan Aksesibilitas Pelayanan

Rabu, 12 Februari 2025 - 06:55 WIB

Karang Taruna Kelurahan Kasunyatan Pastikan Tak Ada Pungli Dilakukan Pada Warung Jalan Baru Tonjong Banten Lama

Senin, 10 Februari 2025 - 23:04 WIB

Saksi Ahli Prof. Aswanto : Tidak Ada Pelanggaran TSM Di Pilkada Kabupaten Serang.

Minggu, 9 Februari 2025 - 22:29 WIB

Kabag Ops Polres Kediri Kota Pimpin Pengamanan UKT IKS PI Kera Sakti Ranting Pesantren

Minggu, 9 Februari 2025 - 12:16 WIB

Razia Cipta Kondisi, Polres Kediri Kota Amankan Puluhan Botol Miras dan Bukti Terkait Pelanggaran Lalulintas

Berita Terbaru